Selasa, 28 Juni 2016

Proses Pembuatan Gula Aren Semut



1. Proses produksi gula semut hampir sama dengan gula cetak, perbedaannya adalah gula aren semut proses pemasakan lebih lama dibandingkan pada gula aren cetak. Setelah nira aren yang dimasak berubah menjadi pekat, api kemudian dikecilkan. Setelah 10 menit, kuali diangkat dari tungku dan dilakukan pengadukan secara perlahan sampai terjadi pengkristalan. 

Gula Semut Aren

2. Setelah terjadi pengkristalan, pengadukan dipercepat hingga terbentuk serbuk kasar. Serbuk yang masih kasar inilah yang disebut dengan gula aren semut setengah jadi dengan kadar air masih di atas 5%. Gula aren semut setengah jadi dihaluskan agar gula kristal yang masih menggumpal menjadi lebih halus.


3. Setelah itu dilakukan proses penyaringan dengan ukuran mesh antara 15-20 sesuai dengan pesanan.

4. Gula Aren semut yang kaya akan manfaat siap dipacking dan dipasarkan.



sumber : http://gulaarensemut.blogspot.co.id/2013/04/proses-dan-tahapan-pembuatan-gula-aren.html

Manfaat Gula Semut

Manfaat Gula Semut

Jika Anda pernah mendengar kerabat, kenalan, teman-teman atau keluarga Anda mengidap diabetes atau alergi terhadap gula, coba sarankan untuk mengganti pemanis mereka dengan gula aren. Memang belum ada penelitian ilmiah yang di lakukan, hanya saja pengetahuan bahwa gula aren tidak berbahaya bagi dua penderita penyakit di atas datang dari pelanggan kami sendiri. Tadinya kami juga tidak tahu, namun beberapa pelanggan yang melakukan repeat order memberi kami base pengetahuan bahwa mengkonsumsi gula aren relatif aman dari pemanis lainnya. Pengalaman itu membuat mereka merekomendasikan gula aren (gula semut aren tepatnya) kepada kawan-kawan senasib. Hanya saja memang harus di pastikan, bahwa gula semut aren yang di gunakan bebas dari gula pasir atau mempergunakan bahan pengawet selama proses pembuatannya. Teliti sebelum membeli. Perhatikan betul label kemasannya. 

Sebab beberapa gula semut yang beredar di pasar atau yang di gunakan di hotel-hotel dalam kemasan sachet kecil-kecil itu mengandung gula pasir. Fakta ini tentu saja sangat berbahaya bagi penderita alergi gula dan diabetes. Produk Kami adalah produk yang terjamin dengan adanya penyuluhan-penyuluhan serta binaan yang dilakukan oleh Badan Ketahanan Pangan kepada para petani pengolah gula semut yang kami edarkan.

sumber : http://tentangarfadanishshidqie.blogspot.co.id/p/beranda-sehat.html

Senin, 27 Juni 2016

Gula Semut Aren Culamega Tasikmalaya

INI DIA

Hasil gambar untuk GAMBAR GULA SEMUT DARI ARENHarus diakui bahwa gula semut (palm sugar) belum seterkenal gula pasir atau gula putih. Tak heran, banyak masyarakat minta penjelasan, apa sih gula semut dan apa pula kegunaannya?
Tak kenal maka tak sayang kata orang tua. Kurang terkenal bukan berartu gula semut dilupakan, saya optimis, seiring naiknya tingkat kesadaran kita terhadap kesehatan, gula semut akan menanjak popularitasnya. Apa lagi jika arah pasarnya dipertajam, pemanis yang berasal dari nira tanaman aren ini bukan tak mungkin digunakan orang sebagai pemanis sehat.
Tanda-tanda ke arah itu sudah terlihat. Saat ini kegunaan gula semut sebagai pemanis kopi sudah lumrah. Tidak percaya? Coba deh sentuhkan pengalaman lidah dengan legitnya gula semut dalam kopi trubuk, kopi creamer bahkan ke dalam secangkir cappucinp. Apa lagi jika dikawani panganan kecil rasa tawar maupun asin. Sungguh aroma kopi yang menyeruak di antara kue membuat sore berubah ceria.